Jumat, 14 September 2012

Hindrogel Material Paling Elastis Di Dunia


Massachusetts - Para ilmuwan mengembangkan material tangguh berbasiskan air dan gel yang dikatakan dapat menggantikan tulang rawan yang rusak di sendi manusia. Hindrogel ini disebutkan sebagai material paling elastis di dunia.


Tim peneliti dari Harvard School of Engineering and Applied Sciences (SEAS) telah menciptakan hidrogel yang dapat meregang hingga 21 kali panjang aslinya. Hidrogel itu dikatakan sangat elastis dan kuat serta memiliki jaringan penyembuhan diri.
DilansirBusinessStandard, hidrogel biasa atau konvensional hanya bisa memanjang beberapa kali panjang aslinya dan dianggap terlalu lemah serta kurang cocok untuk bahan dasar tulang rawan artifisial. Namun hidrogel buatan ilmuwan kali ini sangat berbeda.
Menurut peneliti bernama Jeong-Yun Sun, hidrogel hasil pengembangan timnya ini memiliki kekuatan dan elastisitas yang sangat tinggi.
Ia berpendapat bahwa material ini cocok untuk bahan dasar tulang rawan artifisial. Tulang rawan artifisial berfungsi mengatasi masalah penderita arthritis, serta penyakit tulang dan sendi lainnya.
Untuk membuat hidrogel baru yang tangguh ini, para ilmuwan menggabungkan dua bahan polimer. Komponen utama adalah poliakrilamida, yang dikenal penggunaannya untuk lensa kontak dan sebagai elektroforesis gel yang memisahkan fragmen DNA dalam laboratorium biologi.
Sedangkan komponen kedua adalah alginat, yang merupakan ekstrak rumput laut yang kerap digunakan untuk mengentalkan makanan.
Material elastis buatan ini memang bisa kehilangan elastisitasnya. Namun, hal itu terjadi hanya karena peregangan yang di luar batas. Menurut Jeong-Yun, sifat elastis bisa dikembalikan dengan memanaskan material lagi di suhu 80 derajat celsius.
Hasil penemuan ini juga telah dipublikasikan di jurnal Nature edisi Spetember 2012.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Tanggapan codebreakers