Jumat, 15 Maret 2013

Partikel Boson Higgs Terkonfirmasi Keberadaannya

Partikel baru yang ditemukan tahun lalu dari atom terbesar di dunia memang benar-benar Boson Higgs. Para ilmuwan melaporkan kemarin di konferensi tahunan Rencontres de Moriond, Italia.

Partikel Boson Higgs Terkonfirmasi Keberadaannya

Beberapa fisikawan mengumumkan pada Juli tahun lalu dengan 99 persen kepastian bahwa mereka telah menemukan partikel elementer baru dengan berat sekitar 126 kali massa proton. Higgs juga disebut sebagai "partikel tuhan", meski banyak ilmuwan kecewa dengan sebutan ini.

Tapi, dua eksperimen yaitu CMS dan ATLAS belum mengumpulkan cukup data untuk mengatakan partikel itu pasti boson Higgs. Potongan terakhir dari teka-teki yang belum ditemukan akan diprediksi oleh model standar, teori fisika modern. Dan sekarang, setelah mengumpulkan data dua setengah kali lebih dalam di LHC, para fisikawan mengatakan bahwa partikel itu adalah Higgs.

"Hasil awal dengan set 2012 data yang megah dan bagi saya, itu jelas boson Higgs meskipun kita masih memiliki proses yang panjang untuk mengetahui jenis boson Higgs ini," kata juru bicara CMS, Joe Incandela. Sementara, Dave Charlton, juru bicara ATLAS setuju bahwa hasil baru menunjuk pada partikel baru tersebut memiliki spin paritas boson Higgs seperti pada model standar yang mengacu pada properti kuantum partikel elementer.

Untuk mengkonfirmasi partikel sebagai Higgs boson, fisikawan mengumpulkan data yang akan mengungkapkan sifat kuantum serta bagaimana ia berinteraksi dengan patikel lain. Misalnya, partikel Higgs seharusnya tidak memiliki spin dan paritas. Atau mengukur bagaimana perilaku bayangannya yang harus positif. Keduanya didukung oleh data dari percobaan ATLAS dan CMS.

Mendeteksi boson Higgs sangat jarang, dengan hanya mengamati satu untuk setiap 1 triliun proton-proton bertabrakan. Untuk itulah, para fisikawan LHC membutuhkan data lebih banyak untuk memahami semua cara dimana Higgs meluruh.

Fisikawan mengatakan bahwa partikel Higgs boson bisa membaca azab alam semesta di masa depan yang sangat jauh. Itu karena massa boson Higgs adalah bagian penting dari perhitungan yang menandakan ruang dan waktu di masa depan. 

Simak berita iptek lainnya di sini (tempo.co).

LIVE SCIENCE | ISMI WAHID

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Tanggapan codebreakers